Assalamu'alaikum wr.wb
A. PENGERTIAN
Webmin adalah perangkat konfigurasi berbasis web untuk sistem Unix, meskipun versi terbaru juga dapat di install dan dijalankan di windows. Dengan itu, menjadi mungkin untuk mengkonfigurasi sistem operasi internal, seperti user, alokasi penyimpanan, layanan atau konfigurasi file, serta memodifikasi dan mengendalikan open source, seperti Apache, HTTP Server, PHP atau MySQL.
B. LATAR BELAKANG
Latar belakang menginstall webmin adalah untuk mempermudah pekerjaan sebagai administrator server dikarenakan webmin mempermudah admin server melakukan pekerjaanya dengan tampilan yang sudah berbasis GUI.
C. MAKSUD DAN TUJUAN
Untuk mengelola sistem dalam server dalam jarak jauh.
D. JANGKA WAKTU YANG DIGUNAKAN
Jangka waktunya adalah sekitar 30 menit
E. ALAT DAN BAHAN
1. Laptop
2. Koneksi Internet
3. File webmin
F. TAHAPAN PEMBAHASAN
1. Langkah pertama, kita masuk ke terminal sebagai superuser, setelah itu kita install dulu paket yang dibutuhkan untuk webmin
#apt-get install
perl libnet-ssleay-perl openssl libauthen-pam-perl libpam-runtime
libio-pty-perl apt-show-versions python
2. Selanjutnya kita memindahkan ke servernya, dengan mengetikan
# scp -r webmin_1870_all_deb iis@192.168.90.2:/home/iis ini sebagai contoh
3. Langkah kedua kita memasukkan repository dan key webmin.nya Dengan cara memasukkan perintah di bawah satu persatu
# echo "deb http://download.webmin.com/download/repository sarge contrib" >> /etc/apt/sources.list
# echo "deb http://webmin.mirror.somersettechsolutions.co.uk/repository sarge contrib" >> /etc/apt/sources.list
# wget http://www.webmin.com/jcameron-key.asc
# apt-key add jcameron-key.asc
4. sebelum install webmin kita apt-get update dulu repositorinya Nah jika sudah langsung saja kita instal webmin.nya, dengan memasukan perintah dibawah ini, kita tunggu hingga selesai
5. Jika sudah selesai, lalu kita ke browser lalu ketikan IP server contoh ( https://192.168.90.2:10000
6. Setelah semuanya sudah inilah tampil Loginnya dari webmin
G. KESIMPULAN
Setelah Instalasi Webmin Pada Debian 8 sukses, sekarang kamu bisa mulai melakukan konfigurasi server ataupun melakukan installasi aplikasi server dengan menggunakan Webmin pada Web browser pada PC Client. Syaratnya adalah PC yang digunakan untuk Login webmin harus sudah terhubung ke server.
H. REFERENSI
- https://en.wikipedia.org/wiki/Webmin
Wassalamu'alaikum wr.wb
EmoticonEmoticon